http://critic.net

Wednesday 12 February 2014

Inokulasi Gaharu Teknik Infus

Pertama siapkan Inokulan cair, Ingat pastikan bahwa jenis inokulan yang akan digunakan harus sudah lulus uji dengan sitem infus karena tidak semua jenis inokulan cocok untuk sistem infus. Pelajari Karakter Inokulan Gaharu
Kedua Dosis yang digunakan jangan sampai over dosis. Ini adalah salah satu teknik Inokulasi dengan cara infus.
  1. Borlah dengan kemiringan maksimal 20 derajat saja. 
  2. Bor dengan kedalaman 1/4  pohon diamter dibawah 25 cm untuk diatas itu cukup kedalaman anatara 7-9 cm saja yakni mencapai empulur kayu
  3. Bisa mengunakan slang infus yang bisa dibeli apotik mamun bisa mengunakan botol bekas seperti tanpak pada gambar. buatlah dengan rapi jangan sampai bocor.
  4. Besarnya mata bor sesuaikan dengan besarnya selang infus yang akan digunakan tanpak pada gambar ini mengunakan bor 16 mm. Namun saran saya gunakan bor 8 mm saja dengan pipa stanles 8 mm.
  5. Pasang Pipa dengan ukuran yang sama pula dengan ukuran slang infus di tempat bekas bor .
  6. Masukkan ujung slang infus kedalam pipa yang telah kita pasang di bekas boran lem dengan rapi, anda bisa mengunakan lilin malam atau silikon.
  7. Untuk Pohon gaharu diamter 17 cm tinggi 7 M. gunakan dosis 1 liter (inokulan dari kami).
  8.  Semakin besar Pohon Gaharu maka semakin besar pula kebutuhan akan inokulan. Untuk pohon yang Lebih besar anda bisa menanyakan langsung lewat komentar atau telpon.
      Hasil dari Inokulasi dengan sistem infus adalah gubal gaharu dalam bentuk log dan untuk pembuatan bahan sulin dalam proses pembuatan minyak gaharu. Dengan teknik ini kita bisa mendapatkan gubal gaharu yang leih banyak.

No comments:

Post a Comment